Sunday, 23 May 2010

Tips | Cara Mengganti Drive Letter Pada Partisi Harddisk

Jika kamu mempunyai lebih dari satu harddisk di dalam computer dan masing-masing harddisk memiliki beberapa partisi, terkadang Windows tidak akan mengurutkan drive letternya berdasarkan partisi keseluruhan dari satu harddisk, lalu harddisk berikutnya, atau jika pada awalnya berurutan, maka setelah kamu menginstal ulang System Operasi Windows maka urutannya tidak akan seperti semula lagi, padahal kamu sudah terbiasa dengan urutan partisi yang sebelumnya.

Jika kamu ingin merubah urutan partisi drive sesuai dengan keinginanmu maka lakukan sedikit langkah-langkah berikut ini :

1). Buka Windows Explorer, klik kanan pada ikon [MyComputer], pilih [Manage].



2). Klik [Disk Management] yang ada pada tree [Storage].



3). Klik kanan pada partisi yang akan kamu ganti drive letter-nya kemudian pilih [Change Drive Letter and Paths…].



Cara ini hanya bisa dilakukan pada sistem operasi Windows 2000 ke atas.



Sedikit tips : jika kamu ingin merubah suatu drive letter suatu partisi menjadi drive letter yang sudah digunakan oleh partisi yang lain coba ganti dahulu drive letter partisi yang akan digunakan tersebut menjadi drive letter yang lain setelah itu baru gunakan drive letter tersebut pada partisi yang kamu inginkan.

Contoh : Jika kamu ingin merubah drive letter partisi F : menjadi D : tapi drive letter D : sudah digunakan oleh partisi yang lain, nah agar drive letter D : bisa digunakan
maka ubah dahulu partisi yang memiliki drive letter D : menjadi drive letter yang lain misal X : , setelah itu baru kamu dapat mengganti drive letter partisi F : menjadi D :



Catatan : Untuk cara di atas kamu juga bisa merubah drive letter pada removeable device semacam CD-ROM, CD-Writer, DVDROM, dan lain lain dengan cara mengklik ikon drive tersebut, kemudian pilih [Change Drive Letter and Paths…]



Artikel Terkait:



Languages : English French German Spain Italian Dutch Russian Japanese Korean Arabic Chinese Simplified


4 komentar:

obat alami kanker said...

artikel yang sangat bagus gan, teruslah berkarya!

Jual Sprei Murah said...

makasih gan infonya, sangat bermanfaat sekali... :D

info bisnis hot said...

makasih postingannya

arti sukses said...

Terimakasih atas info yang sangat bermanfaat ini ya, sukses selalu buat blog ini, saya akan mengunjungi blog ini lagi di lain kesempatan...

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Post a Comment

loading...